Metode Split Step Fourier Untuk Menyelesaikan Nonlinear Schrödinger Equation Pada Nonlinear Fiber Optik

Pengarang : Endra, S.Kom.,MT
Tahun :2007

ABSTRAK

Pada tulisan ini dibuat algortima numerik untuk melakukan metode Split Step Fourier (SSF) dalam menyelesaikan Nonlinear Schrödinder Equation (NSE) pada nonlinear fiber optik. Juga dibuat algoritma numerik untuk melakukan metode Symmetrized Split Step Fourier (SSSF) sebagai pengembangan dari metode SSF. Hasil dari metode SSF dan SSSF ini dibandingkan dengan solusi eksak dari NSE dan didapatkan metode SSSF memberikan tingkat kesalahan yang lebih kecil dibandingkan metode SSF. Dianalisa juga pengaruh step size dan jumlah titik Fast Fourier Transform (FFT) pada metode SSF dan SSSF dan didapatkan hasil bahwa semakin kecil step size maka tingkat kesalahan dari metode SSF akan semakin kecil, sedangkan pada metode SSSF tingkat kesalahan cenderung tetap. Jumlah titik FFT baik pada metode SSF dan SSSF tidak mempengaruhi tingkat kesalahan.

Download :Metode Split Step Fourier Untuk Menyelesaikan Nonlinear Schrödinger Equation Pada Nonlinear Fiber Optik